Minggu, 12 Mei 2013

TIPS SUKSES MENJADI SEKRETARIS PROFESIONAL





Sejak beberapa tahun terakhir, profesi sekretaris seolah naik pangkat dengan makin terdengarnya sejumlah profesi yang mengusung judul sekretaris seperti : Corporate secretary,dan  legal secretary. Tapi sebenarnya apa sih tips yang bisa kita lakukan untuk jadi sekretaris yang profesinal. Berikut adalah 9 tips sukses yang bisa anda jadikan kiat untuk menjadi seorang sekretaris yang profesinal :


  1. Menampilkan Citra perusahaan : seorang sekretaris hendaknya memahami citra perusahaan tempat dimana dia bekerja. Menjaga penampilan dan sikap, karena sekretaris identik dengan citra perusahaan.
  2. Baik dan bertanggung jawab ; seorang sekretaris dituntut untuk ramah dan bersikap baik tidak hanya pada Bosnya tapi juga kepada rekan kantor dan relasi perusahaan
  3. Pandai Menjaga rahasia : karena sekretaris adalah tangan kanan seorang bos iapun hendaknya bisa menjaga rahasia dengan baik . baik itu rahasia si Bos ataupun rahasia perusahaan
  4. Paham Teknologi ; bayangkan jika seorang sekretaris gaptek\. malu-maluin kan. jadi sekretaris tidak hanya dituntut pandai bersolek tapi juga melek teknologi
  5. Memahami Accounting dan pembukuan : sekalipun masalah accounting bukan tugas utama sekretaris tapi pemahaman tentang acoounting dan pembukuan diperlukan agar sekretaris bisa membantu Bosnya dalam memahami laporan keuangan perusahaan
  6. Menguasai salah satu Bahasa Asing : terutama bahasa Inggris dan mandarin karena kemungkinan perusahaan menjalin kerjasama dengan perusaahan asing. jadi harus bisa berkomunikasi dengan baik dalam bahasa yang mereka pahami
  7. Mampu mengenali dengan baik karakter Bosnya : ini karena tipa atasan memilik karakter bawaan sendiri-sendiri, jadi jika sekretaris tidak paham karakter atasannya ada kemungkinan terjadi benturan benturan yang tidak diinginkan dan menggangu kinerjanya
  8. Memiliki Etika yang baik : seorang sekretaris diharapkan memiliki etika yang baik karena tanpa etika yang baik ia bisa membuat citra perusahaannya menjadi buruk
  9. Mampu berbicara di depan publik : ada kalanya sekretaris dituntut berbicara di depan publik mewakili perusahaan karenanya kemampuan berbicara di depan publik sangat penting agar ia bisa menampilkan citra perusahaan dan mewakili si Bos saat diperlukan konferensi pers atau untuk menjelaskan sebuah permasalahan
Diposkan oleh Rhenia Indra di 06.55

Banyak jalan menuju Roma, begitu kata peribahasa. Anda pasti sering mendengar itu, artinya banyak jalan menuju sukses. Tetapi mengapa masih banyak orang tidak sampai ke tempat sukses? Padahal katanya banyak jalan menuju ke sukses. Yah, meskipun ada banyak jalan menuju sukses, tetapi kalau Anda tidak tahu ciri-ciri, atau kriteria jalannya, tentu saja Anda tidak akan sampai ke tempat sukses itu.
Kalau seseorang tidak tahu jalan mana yang harus dilalui untuk menuju sukses, atau dia salah jalan, maka dia tidak akan pernah menjadi sukses. Pokok terpenting di sini adalah, bahwa sukses itu bukan sesuatu yang bisa diperoleh secara instant, sukses bukan semata-mata sebuah keberuntungan, atau kebetulan belaka. Inilah paham penting yang lebih dulu harus dipahami. Tidak ada kebetulan dan keberuntungan semata di dalam sukses. Ada tahapan-tahapan langkah untuk meraih kesuksesan. Ada langkah-langkah tindakan yang harus diambil dan dijalankan.

Dasar utama sebagai pijakan awal untuk melangkah menuju kesuksesan adalah ANDA HARUS MEMPUNYAI IMPIAN atau keinginan atau cita-cita. Tanpa adanya impian ini, Anda tidak mungkin bisa melangkah lebih jauh lagi untuk menuju sukses. Anda bisa melihat kedahsyatan sebuah impian ini. Banyak contoh bisa Anda saksikan, sesuatu yang bermula dari impian, kemudian benar-benar menjadi sebuah kenyataan.

Kisah penemuan bola lampu listrik dari Thomas Alva Edison juga bisa menjadi contoh nyata dari sebuah impian. Berbagai bangunan bersejarah yang masuk di dalam "Keajaiban Dunia", seperti Candi Borobudur, Tembok Besar China, Piramida, Menara Eiffel, Taj Mahal, itu juga pasti diawali dengan sebuah impian, bukan? Atau pun berbagai penemuan dan terobosan di dunia industri elektronik, misalnya Teknologi 3 G yang memungkinkan Anda bisa melihat lawan bicara lewat telepon seluler, itu pasti sebuah hasil nyata dari impian sebelumnya.

Oleh sebab itu Anda harus mempunyai impian, dan mulai memikirkan impian Anda tersebut. Kenapa impian harus dipikirkan? Sebab, jika sebuah impian itu hanya sebatas mimpi yang tidak ada usaha memikirkannya, maka itu akan segera berubah menjadi LAMUNAN saja. IMPIAN dan LAMUNAN sangat berbeda maknanya. IMPIAN itu bukan LAMUNAN, dan LAMUNAN bukanlah IMPIAN. Sebuah impian menuntut adanya sebuah pemikiran, tetapi jika hanya lamunan, itu adalah "mimpi di siang bolong". Impian yang terus menerus dipikirkan, maka pada gilirannya akan berubah menjadi kenyataan. (Bacalah buku saya, "The 21 Principles to Build and Develop Fighting Spirit")

Pikirkan impian Anda, sebab dengan memikirkannya, maka otak Anda akan segera mencari jalan selanjutnya untuk mengantarkan Anda menuju sukses. Jadi, langkah berikutnya setelah Anda PUNYA IMPIAN, adalah PIKIRKAN APA YANG TELAH ANDA IMPIKAN. Kemudian setelah Anda memikirkan impian tersebut, maka Anda harus benar-benar menginginkan impian Anda itu.
Coba kita melihat kembali, point-point utama pada langkah-langkah menuju sukses tersebut di atas, yaitu:


1. Anda harus memiliki Impian

2. Pikirkan apa yang telah Anda Impikan

3. Inginkan apa yang telah Anda Pikirkan

4. Putuskan apa yang telah Anda Inginkan

5. Rencanakan apa yang telah Anda Putuskan

6. Lakukan apa yang telah Anda Rencanakan

7. Yakini apa yang telah Anda Lakukan

8. Perjuangkan apa yang telah Anda Yakini

9. Sukseskan apa yang telah Anda Perjuangkan

10. Nikmati apa yang telah Anda Sukseskan

11. Sadari apa yang telah Anda Nikmati

Kalau Anda lihat, ada 11 (sebelas) langkah utama, yang harus Anda laksanakan untuk bisa benar-benar memperoleh sukses seperti impian atau cita-cita Anda. Jika Anda sudah berusaha melakukan kesebelas langkah tersebut di atas, yang dilandasi dengan do'a tulus kepada Allah, maka Anda tinggal menunggu hasilnya yang ditentukan oleh Allah. Ingatlah, manusia harus berusaha sekuat tenaga, baru kemudian Tuhan yang menentukan hasilnya. Kalau Anda sudah berusaha dengan segenap tenaga dan kemampuan, maka Tuhan pun akan mengikuti do'a dan keinginan impian Anda itu. Lakukanlah kesebelas langkah menuju sukses tersebut, maka Anda akan memperoleh sukses sejati di dalam kehidupan Anda. InsyaAllah.

Diposkan oleh fiterz di 01.19

Tidak ada komentar:

Posting Komentar